Kamis, 03 November 2011

pengertian psikologi pendidikan dan aplikasi dalam proses pembelajaran di kelas


1.      Jelaskan pentingnya psikologi pendidikan dan aplikasinya dalam proses pembelajaran di kelas?
Ø  Psikologi pendidikan sangat penting dalam pembelajaran dalam kelas karena kita dapat menyesuaikan diri berdasarkan pengalaman yang didapat di kelas dan dengan pendidikan tentang psikologi maka kita dapat mengetahui sifat, prilaku dan perasaan orang yang sedang kita hadapi.
Ø  Aplikasi psikologi pendidikan dalam proses pembelajaran terjadi pada saat proses belajar mengajar di kelas yang dapat mempermudah dan memperlancar proses belajar mengajar karena sudah saling mengetahui pribadi masing-masing.

2.      Mengapa pembelajaran di kelas perlu memperhatikan perkembangan individual anak?
Ø  Dalam pembelajaran dikelas kita perlu memperhatikan perkembangan individual anak karena setiap anak itu memiliki kepribadian, sikap dan potensi yang berbeda-beda oleh karena itu kita sebagai pendidik memanfaatkan kapasitas dan potensi yang dibawanya dalam mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang diinginkan yaitu dengan membentuk suatu lingkungan untuk anak yang dapat merangsang perkembangan potensi-potensi yang dimilikinya dan akan membawa perubahan-perubahan apa saja dalam kebiasaan dan sikapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar